Hubungan Antara Resistensi Insulin dan Tekanan Darah pada Anak Obese

Adrian Umboh, Jully Kasie, Johannes Edwin

Sari


Latar belakang. Obesitas merupakan masalah yang penting dengan prevalensi yang
cenderung meningkat serta berhubungan dengan penyakit metabolik antara lain
hipertensi dan resistensi insulin. Mekanisme terjadinya hipertensi pada obesitas sangat
kompleks, salah faktor yang berperan adalah adanya resistensi insulin.
Tujuan. Untuk mengetahui hubungan antara resistensi insulin dan tekanan darah pada
anak obese.
Metoda. Penelitian bersifat analitik observasional dengan desain cross sectional yang
dilakukan pada anak SMP kelas 1 hingga kelas 3 berusia antara 11 hingga 15 tahun
yang memiliki IMT > persentil ke-95 di Wenang Kota, Kotamadya Manado pada bulan
Juli hingga Agustus 2004. Pemeriksaan basal insulin darah puasa dengan menggunakan
metode radioimmuno assay (RIA). Tekanan darah diukur 2 kali selama 2 hari berturut
dan hasil merupakan rerata ke-2 nilai tersebut. Definisi pre-hipertensi bila tekanan darah
sistolik =120 mmHg dan tekanan darah diastolik =80 mmHg serta resistensi insulin
bila insulin darah puasa = 18 μU/mL.
Hasil. Diantara 72 anak diteliti, didapatkan hasil 24 anak (33,33%) menderita resistensi
insulin terdiri dari 13 anak laki-laki (54,17%) dan 11 anak perempuan (45,83%). Anak
obese yang disertai resistensi insulin memiliki nilai median tekanan darah sistolik lebih
tinggi secara bermakna dibandingkan tanpa resistensi insulin (p=0,006). Dijumpai
86,11% anak obese memiliki tekanan darah sistolik =120 mmHg dan 93,06% tekanan
darah diastolik =80 mmHg. Terdapat hubungan antara insulin darah dan tekanan darah
sistolik (rs=0,297, p=0,018) dan ada hubungan antara insulin darah dan tekanan darah
diastolik (rs=0,298, p=0,011).
Kesimpulan. Sebagian besar anak obese menderita pre-hipertensi, namun hanya
ditemukan korelasi linier yang sangat lemah antara resistensi insulin dan tekanan darah.


Kata Kunci


obesitas; resistensi; insulin; hipertensi

Teks Lengkap:

PDF

Referensi


Sorof J, Daniels S. Obesity hypertension in children. A

problem of epidemic proportions. Hypertension

;40:441-7.

Montani JP, Antic V, Yang Z. Pathway from obesity to

hypertension : From the perspective of a vicious triangle.

Int J of Obesity 2002;Suppl 26:S28-38.

Kroke A, Bergmann M, Boeing H. Obesity, body fat

distribution and body build: Their relation to blood

pressure and prevalence of hypertension. Int J of Obesity

;22:1062-70.

Vanhala MJ, Vanhala PT, Takala MD. Relative weight

gain and obesity as a predict metabolic syndrome as an

adult. Int J of Obesity 1999;23:656-9.

Engeli S, Sharma AM. Emerging concepts in the pathophysiology

and treatment of obesity associated hypertension.

Curr Opin Cardiol 2002;17:355-9.

Kolanowski J. Obesity and hypertension: from pathophysiology

to treatment. Int J of Obesity 1999;Suppl

:S42-6.

Tresaco B, Bueno G, Moreno LA. Insulin resistance and

impaired glucose tolerance in obese children and adolescents.

J Physiol Biochem 2003;59:217-23.

Sung EJ, Sunwoo, Kim SW. Obesity as a risk factor for

non-insulin dependent diabetes mellitus in Korea. J

Korean Med Sci 2001;16:391-6.

Goran MI, Ball GKC, Cruz ML. Obesity and risk of

type 2 diabetes and cardiovascular disease in children

and adolescents. J Clin Endocrinol Metab 2003;

:1417-27.

Salbe AD, Weyer C, Ravussin E. Assesing risk factors

for obesity between childhood and adolescence: Birth

weight, childhood adiposity, parental obesity, insulin and

leptin. Pediatrics 2002;110:299-306.

Rocchini AP, Katch V, Schork A, Kelch RP. Insulin and

blood pressure during weight loss in obese adolescents.

Hypertension 1987:10:267-73.

Freedman DS, Dietz WH, Srinivasan SR, Berenson GS.

The relation of overweight to cardiovascular risk factors

among children and adolescents: The Bogalosa Heart

Study. Pediatrics 1999;103:1175-82.

Rosner B, Prineas R, Daniels SR. Blood pressure between

black and whites in relation to body size among

US children and adolescents. Am J Epidemiol

;151:1007-19.

Izzo JLJ, Levy D, Black HR. Impotance of systolic blood

pressure in older Americans. Hypertension 2000;

:1021-4.

Manicardi V, Camellini L, Bellodi G. Evidence for an

association of high blood pressure and hyperinsulinemia

in obese man. J Cil Endocrinol Metab 1986;62:1302-4.

Rose HG, Yalow RS, Schweitzer P, Schwartz E. Insulin

as a potensial factor influencing blood pressure in

amputees.Hypertension 1986;8:793-800.




DOI: http://dx.doi.org/10.14238/sp8.4.2007.289-93

Refbacks

  • Saat ini tidak ada refbacks.


##submission.copyrightStatement##

##submission.license.cc.by-nc-sa4.footer##

Informasi Editorial:
Badan Penerbit Ikatan Dokter Anak Indonesia
Jl. Salemba I No 5, Jakarta 10430, Indonesia
Phone/Fax: +62-21-3912577
Email: editorial [at] saripediatri.org

Lisensi Creative Commons
Sari Pediatri diterbitkan oleh Badan Penerbit Ikatan Dokter Anak Indonesia
Ciptaan disebarluaskan di bawah Lisensi Creative Commons Atribusi-NonKomersial-BerbagiSerupa 4.0 Internasional.